Tips Migrasi Server Diskless Cyberindo dan Gacape [Bagian 1]
Masih menggunakan Cyberindo atau Gacape Updater mode lokal dan virtual, ingin migrasi server ke Diskless Cyberindo atau Gacape. Mau bangun PC server diskless dari awal agar tahan lama dan performa lebih bagus.
Banyak pengguna Cyberindo Updater atau Gacape Updater yang seringkali menanyakan kecepatan transfer data gigabit tidak ditemui dan juga estimasi biaya server diskless. Padahal sudah menggunakan hardware gigabit seperti LAN Card, kabel UTP cat6e.
Bagi mereka yang belum daftar Warnet Cyberindo atau Gacape dan menggunakan diskless, mungkin belum terlalu paham mengenai hal diatas karena masih "enjoy" dengan switch 10/100 yang dimilikinya.
Tapi saat ini, sudah banyak pemilik Warnet Cyberindo yang dulunya menggunakan Cyberindo mode lokal atau mode virtual, ingin migrasi ke diskless karena masalah hardisk dan maintenance yang agak sulit jika dibandingkan dengan mode Gacape atau Cyberindo Diskless.
Nah, agar Anda tidak lagi mempertanyakan permasalahan diskless seperti yang sering ditanyakan oleh mereka yang sudah duluan menggunakan diskless. Ada beberapa tips cara migrasi server Diskless Cyberindo atau Diskless Gacape dibawah ini:
Tips Migrasi Server Diskless Cyberindo dan Gacape
1. Motherboard Solid-Cap, LAN Card Gigabit, Tahan Banting dan Prosesor Yang Mumpuni
Pemilihan motherboard atau mainboard yang bagus tidak selama dilihat dari merk atau harganya tapi hardware yang didukung oleh motherboard tersebut.
Motherboard server diskless sebaiknya sudah support untuk prosesor Intel atau AMD 4 core atau diatasnya, bisa tancap RAM hingga 8GB atau lebih, punya 6 port SATA (kalo perlu SATA3) atau lebih, LAN Card Gigabit dan juga sudah dilengkapi dengan "solid capasitor".
Motherboard server diskless sebaiknya sudah support untuk prosesor Intel atau AMD 4 core atau diatasnya, bisa tancap RAM hingga 8GB atau lebih, punya 6 port SATA (kalo perlu SATA3) atau lebih, LAN Card Gigabit dan juga sudah dilengkapi dengan "solid capasitor".
Motherboard Gigabyte Z77x |
2. Gudangkan HDD, Pakai SSD dan SSHD
Untuk mendapatkan hasil yang maksimal seperti kecepatan transfer data game dan image diskless yang lebih cepat, loading windows cepat (tidak pake nunggu lama), sebaiknya gunakan SSD dan SSHD di sisi komputer server diskless.
Jangan sembarang pilih SSD, apalagi SSD untuk keperluan writeback. Gunakan SSD merk hyperX untuk writeback dan SSHD digunakan untuk partisi GameDisk.
Tips memilih SSD dan SSHD |
3. Pilih Memory Yang Bagus dengan Speed Tinggi
Ini ada hubungannya dengan pemilihan motherboard terbaik untuk server diskless diatas, karena terkadang Memory RAM yang punya speed tinggi 1866Mhz, 1600Mhz, atau diatasnya terkadang tidak support dengan motherboard sembarangan.
Selain itu, Anda harus memilih Memory RAM khusus gaming dengan desain heatsink terbaik agar tidak cepat panas. Hal ini maksudkan agar tidak terjadi masalah sekalipun server diskless dinyalakan 1x24 jam non-stop.
Memory RAM Corsair Dominator DDR4 via http://pcworld.com |
Masih ada beberapa tips server diskless Cyberindo dan Gacape selain 3 (tiga) hal diatas yang perlu diperhatikan jika ingin membangun sebuah komputer atau PC server diskless yang tangguh, awet dan performa tinggi.
Nantikan tips bagian 2 ya. Anda punya tips atau hal lain yang harus diperhatikan saat ingin bagun PC server diskless selain hal diatas? Ayo berikan komentarmu dibawah.
0 komentar:
Posting Komentar